Kamis, 23 April 2015

Seksi PAI Kemenag Pontianak Pasang Jaringan Internet

Selasa, 14 April 2015, 15:08 – http://kalbar.kemenag.go.id
Seksi PAI Kemenag Pontianak Pasang Jaringan Internet

 
 
Seksi Pendidikan Agama Islam (PAI) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pontianak sejak awal April 2015 sudah memasang jaringan internet. Hal tersebut diharapkan bisa membantu dan memperlancar tugas-tugas kedinasan para fungsional umum di Seksi PAI.

Kepala Seksi PAI Kantor Kemenag Kota Pontianak, Drs. H. Ahmad Hanafi, M.Si ketika dikonfirmasi terkait hal tersebut, Senin (13/4/2015) membenarkan bahwa di Seksi yang dipimpinnya sudah melakukan pemasangan jaringan internet Speedy dari PT. Telkom.

“Alhamdulillah sejak awal april 2015 Seksi PAI sudah memasang jaringan internet Speedy dari PT. Telkom. Hal tersebut sesuai DIPA tahun 2015, pada item Belanja Operasional Perkantoran Seksi PAI ada anggaran untuk berlangganan internet selama 12 bulan,” jelas Hanafi.

Lebih lanjut Alumnus Program Magister Ilmu Sosial Untan Pontianak ini berharap semoga anggaran tersebut akan terus ada setiap tahunnya. Karena saat ini jaringan internet sangat diperlukan untuk menunjang kinerja pegawai khususnya di Seksi PAI.

Pemasangan jaringan internet di Seksi PAI membuat Fungsional Umum pada Seksi PAI Shalahuddin Marta Yusra, SHI dan kawan-kawan mengaku senang dan lebih bersemangat dalam menyelesaikan tugas-tugas kantor.

“Sebelumnya, kalau ada email dari Kanwil atau mau mengirim email, kami menggunakan wifi HP pribadi atau modem. Atau terkadang menunggu pulang ke rumah dulu baru bisa mengirim email,” cerita Shalahuddin.

Beberapa pekerjaan tersebut menurut Shalahuddin terkadang harus ditunda, karena wifi HP terkadang jaringannya lemah. Dengan adanya jaringan internet diharapkan semua pekerjaan bisa selesai lebih cepat dan tidak perlu ditunda lagi.

“Saat ini, pekerjaan yang dilakukan kebanyakan memerlukan jaringan internet. Contohnya saat menerima email atau kami harus mengirim email ke Bidang Pakis Kanwil Kemenag. Begitu juga kalau mau bayar pajak atau upload data e-mpa,” beber Shalahuddin.

Alumnus STIS Pontianak ini mengatakan, seharusnya sudah sejak lama jaringan internet dipasang. Agar bisa menunjang kinerja pegawai khususnya di Seksi PAI. Karena beberapa pekerjaan hanya bisa diselesaikan kalau ada jaringan internet.

Selain Seksi PAI, sesuai DIPA tahun 2015, Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren juga melakukan pemasangan jaringan internet Speedy dari PT. Telkom Pontianak.*(Sumi/Ptk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar